Penting Diingat, Guru Harus Memiliki 6 Kompetensi Ini

Daftar Isi: (toc)

Penting Diingat, Guru Harus Memiliki 6 Kompetensi Ini

Gacerindo.com
- Guru harus terus berbenah seiring pesatnya perkembangan zaman, kompetensi gurupun akan terus bertambah. Memiliki kompetensi yang sejajar dengan perkembangan zaman adalah hal yang harus di lakukan oleh guru dan dimiliki guru.

Peran guru secara utuh adalah sebagai pendidik, pengajar, pembimbing, dan sekaligus orang tua di sekolah tidak akan bisa digantikan sepenuhnya dengan kecanggihan teknologi. Karena sentuhan seorang guru kepada para siswa memiliki kesan dan kekhasan tersendiri yang tidak bisa dilakukan oleh sembarang orang atau digantikan teknologi.

Apa saja kompetensi yang harus dimiliki guru di zaman sekarang di era 4.0 :

Keterampilan berpikir kritis dan pemecahan masalah 

Kompetensi ini untuk memahami sebuah masalah yang rumit, mengkoneksikan informasi satu dengan informasi lain, sehingga akhirnya muncul berbagai perspektif, dan menemukan solusi dari suatu permasalahan. 


Kompetensi ini dimaknai kemampuan menalar, memahami dan membuat pilihan yang rumit; memahami interkoneksi antara sistem, menyusun, mengungkapkan, menganalisis, dan menyelesaikan masalah. ini sangat penting dimiliki peserta didik dalam pembelajaran abad ke 21. Guru era 4.0 harus mampu meramu pembelajaran sehingga dapat mengekspor kompetensi ini kepada peserta didik. 

Keterampilan komunikasi dan kolaborasi

Kompetensi ini berbasis teknologi informasi dan komunikasi yang harus diterapkan guru dalam pembelajaran guna mengkonstruksi kompetensi komunikasi dan kolaborasi. 

Keterampilan berpikir kreatif dan inovasi

Revolusi mengkehendaki peserta didik untuk selalu berpikir kreatif dan inovatif, ini perlu agar mampu bersaing dan menciptakan lapangan kerja berbasisi revolusi industry 4.0. Tentu seorang guru harus terlebih dahulu dapat kreatif dan inovasi agar bisa menularkan kepada peserta didiknya. 


Literasi teknologi informasi dan kominikasi

Literasi teknologi informasi dan komunikasi (TIK) menjadi kewajiban guru 4.0, ini harus dilakukan agar tidak ketinggalan dengan peserta didik. Literasi Teknologi infomasi dan komunikasi merupakan dasar yang harus dikuasai agar mampu menghasilkan peserta didik yang siap bersaingdalam menghadapi revolusi industry 4.0. 

Contextual learning skill (Keterampilan belajar kontekstual)

Pembelajaran ini yang sangat sesuai diterapkan guru 4.0 ketika sudah menguasai TIK, maka pembelajaran kontekstual lebih mudah diterapkan. Saat ini TIK salah satu konsep kontekstual yang harus diketahui oleh guru, materi pembelajaran berbasis TIK sehingga guru sangat tidak siap jika tidak memiliki literasi TIK. Materi yang bersifat abstrak mampu disajikan lebih riil dan kontekstual menggunakan TIK. 

Literasi informasi dan media

Banyak media informasi bersifat sosial yang digeluti peserta didik. Media sosial seolah menjadi media komunikasi yang ampuh digunakan peserta didik dan salah satu media pembelajaran yang dapat dimanfaatkan guru 4.0. Kehadiran kelas digital bersifat media sosial dapat dimanfaatkan guru, agar pembelajaran berlangsung tanpa batas ruang dan tanpa waktu.
Find Out
Related Post

Ikuti Gacerindo.com pada Aplikasi GOOGLE NEWS : FOLLOW (Dapatkan Berita Terupdate tentang Dunia Pendidikan dan Hiburan). Klik tanda  (bintang) pada aplikasi GOOGLE NEWS.

Top Post Ad

Below Post Ad