Ada 8 Prinsip Pembelajaran Yang Mendidik, Yuk Simak!

Daftar Isi: (toc)

8 Prinsip Pembelajaran Yang Mendidik

Gacerindo.com
- Pembelajaran yang efektif menjadikan informasi mudah dipahami siswa dan bertahan lama pada ingatannya. Melalui pembelajaran yang efektif, siswa dapat merasakan makna mendalam dari proses belajarnya sehingga semua yang dipelajarinya dapat diterapkan dan diamalkan secara berkelanjutan dalam kehidupan sehari-harinya.

Efektivitas Belajar dan pembelajaran yang dilaksanakan sangat bergantung pada terlaksananya prinsip belajar dan pembelajaran. Prinsip merupakan suatu pernyataan fundamental tentang kebenaran umum yang dijadikan oleh seseorang atau sekelompok orang sebagai sebuah pedoman untuk berpikir dan bertindak. 
Sebuah prinsip akan menjadi landasan berpikir dalam memaknai sebuah obyek atau subyek tertentu. Dengan demikian, pengertian prinsip belajar dan pembelajaran adalah sejumlah pernyataan fundamental yang menjadi landasan dalam belajar dan pembelajaran. 

Menurut Weili, terdapat tiga prinsip penting dalam proses pembelajaran, yaitu : 
  1. Proses pembelajaran adalah membentuk kreasi lingkungan yang dapat membentuk dan mengubah struktur kognitif siswa
  2. Berhubungan dengan tipe-tipe pengetahuan yang harus dipelajari
  3. Dalam proses pembelajaran harus melibatkan peran lingkungan sosial. 
Untuk itu, proses pembelajaran harus diarahkan agar siswa mampu mengatasi setiap tantangan dan rintangan dalam kehidupan yang cepat berubah melalui sejumlah kompetensi yang harus dimiliki.

Berikut ini merupakan 8 prinsip pembelajaran mendidik yang berlaku secara umum disekolah, yaitu :

1. Prinsip Perhatian dan Motivasi

Perhatian terhadap pembelajaran akan timbul pada siswa apabila bahan pelajaran dirasa penting atau dibutuhkan siswa dan diperlukan untuk belajar lebih lanjut atau diperlukan dalam kehidupan sehari-hari dan akhirnya membangkitkan motivasi.

2. Prinsip Keaktifan

Belajar tidak dapat dipaksakan oleh orang lain dan juga tidak dapat dilimpahkan kepada orang lain. Belajar hanya mungkin terjadi apabila siswa mengalaminya sendiri, guru sekedar membimbing dan mengarahkan.

3. Prinsip Pengalaman atau Keterlibatan Secara Langsung

Tiap-tiap siswa haruslah terlibat langsung dengan merasakan dan mengalaminya, sehingga siswa secara langsung dapat mengamati dan menghayati sehingga pengetahuan yang diperoleh lebih bermakna.

4. Prinsip Pengulangan

Belajar adalah melatih daya manusia terdiri atas mengamati, mengingat, mengkhayal, merasakan, berpikir, dan lainnya yang akan berkembang dan menguat ketika dilakukan pengulangan-pengulangan.

5. Prinsip Tantangan

Pembelajaran yang dirancang dengan penuh tantangan bagi siswa dengan memunculkan masalah untuk dipecahkan dapat mendorong rasa ingin tahu siswa untuk terus mempelajarinya, sehingga menimbulkan motivasi untuk belajar.

6. Prinsip Balikan dan Penguatan

Pembelajaran harus didasarkan atas temuan-temuan sebelumnya sehingga guru dapat memberikan balikan atau penguatan atas temuan-temuan tersebut. Guru harus memikirkan bentuk balikan atau penguatan untuk memotivasi siswa belajar.

7. Prinsip Perbedaan Individu

Setiap siswa meimilki keunikan dan potensi untuk dikembangkan. Pembelajaran yang dilaksanakan harus sesuai dengan potensi dan karateristik siswa agar pembelajaran efektif.

8. Prinsip Persepsi 

yaitu respon siswa yang khas dari stimulus yang diterimanya. Persepsi melahirkan pandangan yang bersifat kompleks yang menyebabkan seseorang menerima, menyangkal, atau ragu-ragu terhadap pendapat orang lain.

Semua proses belajar selalu dimulai dengan persepsi yang kemudian akan diterima dalam struktur kognitif siswa. Persepsi bersifat relatif dan selektif, sehingga untuk mewujudkan pembelajaran yang efektif, siswa perlu memiliki persepsi yang baik mengenai apa yang akan dipelajarinya.
Demikian artikel ini tentang 8 perinsip pembelajaran yang mendidik, semoga bisa memberikan pencerahan bagi Anda. Dan masih banyak lagi prinsip-prinsip pembelajaran yang dikemukakan oleh para ahli. Terima kasih.

Ikuti Gacerindo.com pada Aplikasi GOOGLE NEWS : FOLLOW (Dapatkan berita terupdate tentang guru dan pendidikan) Klik tanda  (bintang) pada aplikasi GOOGLE NEWS.
Find Out
Related Post

Ikuti Gacerindo.com pada Aplikasi GOOGLE NEWS : FOLLOW (Dapatkan Berita Terupdate tentang Dunia Pendidikan dan Hiburan). Klik tanda  (bintang) pada aplikasi GOOGLE NEWS.

Top Post Ad

Below Post Ad