Investor Perlu Tau,Teknik Trading Crypto Ini Dijamin Cuan

Daftar Isi: (toc)

Teknik Trading Crypto- Sempat booming di Indonesia pada awal tahun 2020, tahun semua orang wfh karena pandemi, tidak bisa terlupakan dikala itu pandemi menyerang Indonesia. Karena mayoritas warga kita yang minim akan pengetahuan tentang investasi finansial dan edukasi finansial membuat orang-orang terjerumus pada investasi bodong.

 

Karena pengaruh media sosial yang sangat besar dan tidak sedikit orang atau influencer yang memposting kegiatan trading kripto. Hal tersebut, membuat semua generasi termasuk generasi muda Indonesia melirik peluang investasi ini.

 

Kenaikannya yang sangat melonjak dari tahun ke tahun membuat semua orang berbondong-bondong mengikuti investasi crypto ini. Nah teruntuk kamu yang penasaran atau baru mendengar nama crypto, kamu berada pada artikel yang tepat. Pasalnya, kami akan memberikan pembahasan yang sangat jelas mengenai apa itu crypto sampai teknik trading crypto yang bisa menghasilkan cuan. Penasaran? Yuk simak!


Apa Itu Crypto?

Cryptocurrency atau kita mengenalnya dengan uang kripto merupakan sebuah aset digital yang dirancang untuk bekerja sebagai media pertukaran menggunakan kriptografi yang kuat untuk mengamankan transaksi keuangan, mengontrol pembuatan unit tambahan, dan memverifikasi transfer aset.

 

Singkatnya crypto ini adalah sebuah aset digital yang fungsinya sebagai media pertukaran, crypto ini dirancang dengan berbagai sistem keamanan yang sangat kuat. Oleh karena itu, sejak pembuatannya beberapa tahun yang lalu sampai saat ini belum ada yang bisa menembus pertahan crypto ini. Beberapa aset crypto seperti bitcoin itu dikontrol penciptaannya atau supplynya tidak melebihi dari 21.000.000 koin.

 

(Sumber: keuangan.kontan.co.id)


Indikator Trading Crypto

Indikator merupakan suatu alat bantu yang bisa kamu gunakan untuk menganalisa secara teknikal. Pada instrumen investasi seperti forex,saham,crypto umumnya indikator menjadi salah satu alat ukur yang paling banyak digunakan.

 

Untuk kamu yang baru mengenal indikator mungkin kamu akan pusing karena banyak sekali indikator yang tersedia. Namun, semua indikator itu hanyalah alat bantu yang nantinya kamu bisa kombinasikan dengan gaya trading diri kamu sendiri.

 

Sama halnya dengan instrumen trading lainnya, crypto juga bisa menggunakan berbagai indikator yang tersedia seperti bollinger bands, moving average dan lainnya.

 

Teknik Trading Crypto

Ada banyak sekali teknik yang bisa kamu gunakan untuk trading di instrumen crypto ini, sebelum masuk pada pembahasan teknik trading yang menghasilkan cuan. Kamu perlu tahu bahwa ada 2  teknik trading yang umumnya digunakan para investor.


1. Analisa Fundamental

Fundamental merupakan salah satu teknik analisis yang digunakan untuk mengetahui tentang dasar-dari ekonomi, neraca, laporan laba rugi. dan sebagainya.

 

Singkatnya analisa fundamental itu kita atau investor menganalisis dengan laporan keuangan, atau berita terkait perusahaan atau bidang yang kita investasikan.


2. Analisa Teknikal

Berbeda dengan analisa fundamental, analisa teknikal berkaitan dengan mempelajari kinerja sejarah pergerakan harga dan mengukurnya kepada pergerakan harga di masa depan.

 

Dalam analisa teknikal ini diperlukan pengetahuan yang baik mengenai teknikal seperti chart pattern, indicator,atau lainnya agar nantinya kita dapat mengukur harga secara benar.

 

Nah, rahasia teknik trading crypto yang bikin cuan itu simple kamu hanya perlu memahami konsep dari fundamental analisis, dan teknikal analisis, lalu kamu gabungkan keduanya. Dalam mempelajari teknikal analisis ada baiknya kamu membuat gaya kamu sendiri, setelah kamu menemukan gaya tersebut kamu bisa menguji coba jika winrate kamu diatas 60+ maka teknik tersebut bisa kamu gunakan.Tetapi, kamu harus tetap disiplin dengan teknik yang kamu ciptakan itu. Buat peraturan yang jangan dilanggar. Nantinya ini akan membuat portofolio kamu semakin bagus.

 

Begini Cara Analisa Teknikal Menggunakan Chart Pattern 


Akhir Kata

Itulah penjelasan lengkap mengenai apa itu crypto sampai dengan teknik trading crypto. Dengan terus berlatih dan disiplin kamu akan mendapatkan hasil yang kamu inginkan, kuncinya ada pada kesabaran dan jangan pernah menyerah. Semoga dengan artikel ini dapat memberikan solusi bagi kamu yang baru memulai trading crypto. Kami ucapkan terima kasih sudah mengikuti pembahasan kali ini, mohon maaf jika ada opini atau kata-kata yang salah menurut kamu. Kami menerima semua saran dan masukan, tinggalkan dikoloh komentar!.

Find Out
Related Post

Ikuti Gacerindo.com pada Aplikasi GOOGLE NEWS : FOLLOW (Dapatkan Berita Terupdate tentang Dunia Pendidikan dan Hiburan). Klik tanda  (bintang) pada aplikasi GOOGLE NEWS.

Top Post Ad

Below Post Ad