7 Makanan Recommended untuk Orang dengan Hipertensi

Daftar Isi: (toc)

Risiko hipertensi atau tekanan darah tinggi meningkat seiring bertambahnya usia. Data WHO menunjukkan, satu dari tiga orang di dunia memiliki hipertensi.
Gacerindo - Kondisi hipertensi atau tekanan darah tinggi dapat dikontrol dengan gaya hidup dan pola makan yang sehat. Berikut makanan terbaik untuk orang dengan tekanan darah tinggi.



Risiko hipertensi atau tekanan darah tinggi meningkat seiring bertambahnya usia. Data WHO menunjukkan, satu dari tiga orang di dunia memiliki hipertensi.





style="display:block"
data-ad-client="ca-pub-3968788323447297"
data-ad-slot="7618317914"
data-ad-format="auto"
data-full-width-responsive="true">




Tekanan darah tinggi merupakan kondisi saat tekanan darah sistolik lebih dari 130 mmHg dan tekanan darah diastolik lebih dari 80 mmHg. Jika kondisi tekanan darah ini tidak dikontrol, maka dapat menyebabkan kerusakan di sepanjang pembuluh darah dan organ-organ tubuh seperti jantung, ginjal, dan otak.



Tekanan darah tinggi bisa dikontrol dengan mengonsumsi obat-obatan, berolahraga teratur, dan pola makan yang sehat. Pola makan yang dibutuhkan untuk mengontrol tekanan darah tinggi di antaranya kandungan kalium dan magnesium yang tinggi serta nutrisi penting untuk mengurangi tekanan darah.



Berikut makanan terbaik untuk orang dengan tekanan darah tinggi.



1. Jeruk

Kandungan asam sitrat dan flavonoid dalam lemon, misalnya, dikaitkan dengan penurunan tekanan darah sistolik.
Keluarga buah jeruk memiliki efek penurun tekanan darah yang kuat. Buah jeruk tinggi akan vitamin, mineral, dan senyawa yang dapat menjaga kesehatan jantung dan pembuluh darah.



Kandungan asam sitrat dan flavonoid dalam lemon, misalnya, dikaitkan dengan penurunan tekanan darah sistolik.



2. Salmon dan ikan berlemak



Salmon dan ikan berlemak lainnya merupakan sumber yang baik untuk asam lemak omega-3. Omega 3 merupakan nutrisi penting untuk menjaga kesehatan jantung dengan mengontrol tekanan darah, mengurangi peradangan, dan menurunkan kadar senyawa penyempit pembuluh darah.



Studi menunjukkan, asupan ikan berlemak kaya omega-3 dapat menurunkan tingkat tekanan darah.



3. Biji labu



Biji buah labu memiliki nutrisi penting untuk menjaga tekanan darah. Biji labu memiliki nutrisi yang terkonsentrasi seperti magnesium, kalium, arginin, dan asam amino yang semuanya mampu mengontrol tekanan darah.



Biji labu dapat dikonsumsi dengan direbus atau diolah dengan mengambil minyaknnya. Minyak biji labu juga digunakan sebagai obat alami untuk tekanan darah.



4. Kacang dan lentil



Kacang dan lentil kaya akan nutrisi yang mengatur tekanan darah, seperti serat, magnesium, dan kalium. Sejumlah penelitian menunjukkan bahwa makan kacang-kacangan dan lentil dapat membantu menurunkan tekanan darah tinggi.



Dikutip dari Healthline, tinjauan delapan studi mendapati, konsumsi kacang-kacangan dan lentil dapat menurunkan tekanan darah sistolik secara signifikan.



5. Wortel

Kandungan wortel mentah lebih baik dibandingkan yang terlalu matang untuk menurunkan tekanan darah
Wortel mengandung senyawa fenolik yang tinggi seperti asam klorogenat, p-coumaric, dan caffeic yang membantu mengendurkan pembuluh darah dan mengurangi peradangan sehingga dapat mengontrol tekanan darah. Kandungan wortel mentah lebih baik dibandingkan yang terlalu matang untuk menurunkan tekanan darah



6. Seledri





style="display:block"
data-ad-client="ca-pub-3968788323447297"
data-ad-slot="7618317914"
data-ad-format="auto"
data-full-width-responsive="true">




Seledri juga memiliki efek positif pada tekanan darah. Seledri memiliki senyawa yang disebut phthalides. Senyawa ini dapat membantu mengendurkan pembuluh darah dan menurunkan tekanan darah.



7. Tomat

Studi menyimpulkan, konsumsi tomat meningkatkan tekanan darah dan membantu mengurangi risiko penyakit jantung serta kematian akibat penyakit kardiovaskular.
Tomat kaya akan nutrisi potasium dan pigmen likopen karotenoid. Likopen dikaitkan dengan kesehatan jantung secara signifikan. Studi menyimpulkan, konsumsi tomat meningkatkan tekanan darah dan membantu mengurangi risiko penyakit jantung serta kematian akibat penyakit kardiovaskular.



Sumber:
https://www.cnnindonesia.com/gaya-hidup/20200909141017-255-544439/7-makanan-terbaik-untuk-orang-dengan-hipertensi



Find Out
Related Post

Ikuti Gacerindo.com pada Aplikasi GOOGLE NEWS : FOLLOW (Dapatkan Berita Terupdate tentang Dunia Pendidikan dan Hiburan). Klik tanda  (bintang) pada aplikasi GOOGLE NEWS.

Top Post Ad

Below Post Ad